Tampilkan postingan dengan label Tips Komputer. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Tips Komputer. Tampilkan semua postingan
Cara Cek Windows 10 dan 11 Sudah Aktif Permanen atau Belum

Cara Cek Windows 10 dan 11 Sudah Aktif Permanen atau Belum

cara cek windows sudah aktif atau belum


Operasi sistem Windows tentu saja sudah tidak asing lagi bukan? Jika saat ini perangkat Komputer Anda menggunakan OS Windows, kami pastikan sudah benar-benar aktif ya.


Bagi pengguna yang bisa install Windows secara mandiri, tentu sudah paham akan hal aktivasi. Apa yang terjadi kalau kita mengabaikan status aktif Windows. Tentunya yang pertama adalah akan adanya watermark pada layar monitor PC atau laptop kita, juga bakal terbatas akan fitur seperti merubah Wallpaper.


Untuk tahu sudah aktif atau belum Windows 10 dan 11 kita, maka perlu pengecekan khusus. Ini akan bermanfaat bagi Anda yang baru atau bahkan hendak mempeli perangkat PC dan laptop untuk tahu cara cek Windows sudah aktif atau belum agar semua fitur bisa berjalan dengan semestinya. Lalu bagaimana cara cek-nya, simak berikut ini,


Cek Status Aktif Windows 10 dan Windows 11


Ada beberapa langkah yang bisa kita lakukan dengan mudah dalam meng-cek status aktif Windows sistem pada perangkat komputer dan laptop, simak langkah-langkahnya hingga selesai.


1. Melalui Menu Settings


- Caranya klik menu Start atau tekan tombol Star di keyboard maka akan muncul menu Settings.



- Kalau sudah mauk halaman settings, kamu klik Update & Security. Letaknya dipaling bawah deket menu privacy.



- Lalu berikutnya klik Activation dengan icon tanda centang dalam lingkaran, lebih jelasnya lihat gambar di bawah ini,



- Nah pada jendela Activation, kalian perhatikan area yang bertuliskan Windows is activated with a digital license. Itu artinya Windows di PC Anda sudah diaktivasi.



2. Melalui Windows Script Host


Cara ini lebih singkat asalkan kita sudah hafal perintah yang dibutuhkan untuk menampilkan informasi aktif tidaknya Windows 10 dan 11.


- Caranya dengan tekan tombol Windows + R pada keyboard, ini untuk menampilkan jendela Windows Run


- Setelah muncul jendela Run, kamu isikan perintah ini slmgr.vbs -xpr pada kotak Open. Kalau sudah klik Ok untuk mulai menjalankan perintah tersebut.



- Kemudian akan muncul jendela Windows Script Host. Umumnya akan menampilkan keterangan tulisan, itu tergantung pada jenis lisensi. Kalau jenis lisensi adalah Retail / OEM maka pesannya bertuliskan “The machine is permanently activated”.



- Jika sudah jelas kalau Windows sudah aktif, klik Ok untuk menutup jendela Windows Script Host.


*Solusi untuk Anda :

Cara Aktivasi Windows 10 tanpa Aplikasi

- Cara Aktivasi Windows 11 dengan CMD


Penutup


Itulah cara yang bisa Anda lakukan untuk mengetahui atau cek apakah Windows 10 dan Windows 11 yang diinstall pada perangkat PC sudah aktif atau belum. Sekiranya tahu ini dari awal maka ketika baru membali laptop bekas bisa melakukan pengetakan terlebih dahulu untuk memastikan Windows benar-benar aktif.

Langkah Menambah Pengecualian Windows Defender pada Win 10

Langkah Menambah Pengecualian Windows Defender pada Win 10

membuat menambahkan pengecualian windows defender


Kamu punya rencana ingin menambahkan sebuah pengecualian di Windows Defender supaya sebuah file, tipe file, dan folder tertentu tidak selalu terdeteksi sebagai virus. Tapi pastikan Anda sudah yakin dan bertanggung jawab kalau di tempat target daftar pengecualian aman dari bahaya.


Artinya ini bisa kita menfaatkan fitur dari Windows 10 supaya mencegah kesalah pahaman Defender dalam mendeteksi malware di komputer. Misal kita memiliki sebuah program bernama keygen, kerena sering terdeteksi malware, maka dengan pengecualian defender bisa kita menfaatkan agar keygen tidak dianggap sebagai virus.


Ya kurang lebih gambaran dari fungsi pengaturan ini demikian, dan selain di Windows 10 cara ini juga bisa diterapkan pada Windows 11. Baiklah supaya tidak penasaran lagi mari kita coba lakukan bersama-sama dengan teliti.


Cara Menambahkan Pengecualian di Windows Defender


Penting! : Lakukan langkah ini hanya pada file yang Anda yakini aman, sebab menambahkan pengecualian pada file maupun folder tertentu akan membebaskan dari keamanan malware yang dilakukan Windows Defender.


1. Pertama, kita buka menu Star ketikkan di bar pencarian “windows security” tanpa tanda petik, lalu klik untuk membukanya.


menu windows security


2. Nah pada tehap berikutnya, pilih navigasi menu "Virus & threat protection" > lalu klik Manage settings di sebelahnya.



3. Di pengaturan tersebut kita scroll ke bawah sampai ada menu Pengecualian (Exclusion) dan klik tulisan Add or remove exclusions



4. Pada halaman exclusion kita bisa menambah ataupun menghapus file yang mau kita kecualikan dari Windows Defender. Caranya mudah saja, dengan klik Add an sxclusion di samping simbol plus (+)



5. Maka akan muncul menu pilihan untuk menentukan pengecualian yang dikehendaki mulai dari File, Folder, Jenis File (file type), atau Process.


  • File - Kalau kamu pilih file maka sebuah kotak baru akan muncul dan menampilkan file di Desktop dan bisa menelusuri file lainnya dari komputer yang diinginkan.
  • Folder - Untuk opsi ini kita akan memilih berdasarkan berkas atau folder yang mau dikecualikan oleh windows defender, misalnya folder Download atau yang lain.
  • Jenis file - Kalau pilihan ini maksudnya adalah format file, kita akan diminta untuk menentukan jenis file contoh (mp3, MID). Intinya kalau memilih jenis file maka format yang telah kita tentukan semuanya akan dikecualikan. Kita harus hati-hati kalau sampai tidak sengaja memasukkan jenis file program seperti (.exe) mungkin akan malah membahayakan.
  • Proses - Ini maksudnya kita bisa memilih pengecualian pada aplikasi atau program yang sedang berjalan, maka pada kotak jendela baru yang muncul misal untuk Microsoft Edge bisa isikan (msedge.exe) 


Sesudah kita menambahkan pengecualian tentu saja hasilnya akan muncul dalam daftar di Exclusions yang sewaktu-waktu juga bisa dihapus untuk melepas dari pengecualian.


Baca juga : Cara Cek Kapasitas RAM Laptop Windows 10


Kita hanya perlu tentukan salah satu daftar pengecualian, arahkan kursor mouse ke item hingga ada tanda panah muncul, lakukan klik nantinya akan ada tombol Remove (Hapus).


Penutup


Selesai sudah langkah untuk cara menambahkan pengecualian pada Windows Defender, semoga Anda tidak salah dalam menggunakan fitur tersebut. Sebab dengan memberikan pengecualian pada folder atau file tertentu artinya kita melepaskan keamanan yang dilakukan oleh Windows Security. Jadi pastikan Anda melakukan dengan hati-hati dan tanggung jawab sepenuhnya ada di tangan Anda, terima kasih.

Cara Menghilangkan Jamur (White Spot) di Monitor LCD Laptop

Cara Menghilangkan Jamur (White Spot) di Monitor LCD Laptop

cara hilangkan jamur di monitor


Anda punya masalah dengan Layar laptop yang terdapat bercak putih, bisa juga karena jamur, lalu itu akan kelihatan seperti panu pada Monitor. Telah menjadi hal umum jika laptop Anda tergeletak pada tempat yang lembab dalam waktu cukup lama, maka hal demikian akan sangat mungkin terjadi.


Bahwa LCD merupakan singkatan dari Liquid Cristal Display yaitu sebuah jenis layar monitor yang menggunakan cristal cair sebagai media refleksinya. Dikenal hemat daya, meski begitu kita perlu merawat secara berkala agar tidak terkena jamur pada LCD.


Apa Penyabab Monitor Laptop Berjamur?


Adanya jamur (white spot) pada LCD laptop itu terjadi dikarenakan ada ciran atau kelembaban yang masuk ke dalam lapisan antara LCD dengan kaca pelindungnya. Faktor lain bisa disebabkan karena kotoran debu yang masuk dan menempel di layar. Selain itu adanya serangga yang mati dan terjepit pada celah LCD juga bisa berakibat white spot.


Solusi Hilangkan Jamur di Monitor Laptop


Sebelumnya kita harus menerima bahwa mungkin untuk dapat menghilangkan spot putih perlu bongkar layar dan bersihkan secara langsung bagian dalam LCD, tapi kami akan coba memberi beberapa pintasan cara supaya dapat meminimalisir adanya jamur di layar laptop Anda.


1. Pertama untuk perhatikan area mana saja yang terkena jamur, setelah terdeteksi terlebih dahulu lepas sumber daya yang terhubung ke laptop.


2. Jangan memakai kain kasar ketika mau bersihkan layar LCD, pakailah kain microfiber dan cairan khusus pembersih layar.


3. Jamur biasanya menempel pada lapisan paling belakang / pada reflektor backlight atau lampu. Mulailah dengan hati-hati bersihkan lapisan bagian dalam LCD dengan kain halus atau microfiber atau tisu, 


4. Sementara untuk bagian pinggir dan celah yang sulit dijangkau sama kain, kita dapat gunakan cotton bud agar dapat menjangkau.


Cara Minimalkan White Spot tanpa Membersihkan

Kami juga punya tips ketika bintik putih tidak terlalu berat tapi dirasa sedikit mengganggu pandangan Anda, maka bisa dilakukan cara berikut ini.


- Atur pengaturan kontras kecerahan lapton Anda ke tingkat yang rendah, sebab jamur cenderung menjadi lebih terlihat pada kecerahan tinggi.


- Kemudian pakailah wallpaper / latar belakang yang gelap supaya menyamarkan white spot pada monitor. Perlu kalian ingat lagi bahwa cara ini tidak menghilangkan secara permanen hanya mengurangi keterlihatan jamur dengan settings kontras layar lebih redup dari biasanya.


Penutup


Ingat kalau Anda tidak memiliki keberanian lebih dalam membersihkan layar laptop dengan kain pada bagian dalam LCD, saran kami kalau memang jamur sudah terlalu berat akan lebih baik bawa dan serahkan pada tempat servis laptop terpercaya untuk membersihkan white spot secara permanen.


Baca juga : Tips Mencegah Kerusakan Speaker pada Laptop


Itulah beberapa saran dari kami tentang cara menghilangkan jamur pada layar laptop. Atau mungkin Anda memiliki solusi lain yang lebih bagus, boleh bagikan melalui kolom komentar, terima kasih.

Cara Cek Kapasitas RAM Laptop atau Komputer

Cara Cek Kapasitas RAM Laptop atau Komputer

cara cek ram laptopac
 
Cara untuk cek kapasitas RAM laptop atau komputer sangat penting dilakukan untuk mengetahui pemakaian dan sisa pemakaian RAM pada laptop atau komputer kita. Secara umum setiap orang yang memiliki sebuah perangkat komputer sendiri pasti sudah tahu kapasitas RAMnya, ada yang 1,5 GB seperti yang saya miliki dan sampai lebih tinggi lagi. Dengan mengetahui berapa kapasitas RAM tersebut supaya anda bisa menyesuaikan aplikasi mana yang sesuai dan tidak sesuai untuk dipasang pada komputer.

Semakin besar kapasitas RAM semakin baik kerja komputer anda, kalau kapasitasnya sedikit aplikasi yang tersimpan pun hanya memuat sedikit saja. Seperti halnya seorang gamer dan desainer yang memiliki banyak koleksi dari karyanya maka membutuhkan laptop atau komputer dengan RAM yang mumpuni sehingga hasilnya maksimal. Berbeda dengan seorang yang sehariannya mengetik maka RAM kecil pun tidak menjadi masalah karena aplikasi yang digunakan tidak terlalu besar.


Cara Cek RAM Laptop atau Komputer

 
Seperti saya waktu belum mengetahui cara ini, sering ketika membuka sebuah aplikasi tiba-tiba muncul sebuah peringatan bahwa sisa RAM sedikit maka hapus beberapa aplikasi pada program anda. Sempat bingung karena belum mengetahui berapa besar pemakaian dan berapa sisa RAM yang masih ada. Jadi saya hanya tahu keseluruhan saja yaitu melalui klik kanan pada My Computer > lalu Properties

Tapi sekarang cara cek kapasitas RAM laptop atau komputer tidak memakai itu lagi karena menurut saya kurang lengkap. Akan saya berikan informasinya yang lengkap dan semoga saja bermanfaat. Caranya mudah saja, jika memang anda bertanya mengenai bagaimana si caranya mengetahui kapasitas RAM pada komputer atau laptop? Maka akan saya jelaskan dengan lengkap.

1. Anda cari tombol Windows dan tombol huruf R pada keyboard, jika sudah tekan kedua secara bersamaan Windows + R maka selanutnya akan muncul dialog Windows Run.


2. Ketikkan atau copy tulisan ini DXDIAG pada isian open yang sudah tersedia.

3. Mudah kan... dengan klik Ok sehingga akan terlihat spesifikasi dasar laptop atau komputer kita serta kapasitas RAM lengkap ada disitu.

Cek Kapasitas RAM Laptop

Mungkin cara diatas anda masih kurang paham atau cara itu memang tidak bisa di jalan kan pada komputer anda. Tenang saja masih ada cara lain, coba pakai cara yang kedua ini.

1. Klik Start Menu > Menu RUN
2. Ketik : DXDIAG seperti tadi
3. Ok

Mungkin cukup sekian tentang cara cek kapasitas RAM laptop atau komputer yang mudah dan lengkap ini bisa membantu anda. Selain bisa membantu tugas anda mudah-mudahan bermanfaat juga untuk perkembangan berikutnya. Tidak lupa saya sarankan kepada anda untuk baca artikel lainnya juga dari blog ini, terima kasih.

Baca juga :
- Cara Mengatur Kecerahan Monitor  
- Cara Mengatasi Suara Laptop yang Mati
Cara Merubah MBR ke GPT di Windows

Cara Merubah MBR ke GPT di Windows

cara merubah mbr ke gpt
 

Sebelum kita mulai cara convert MBR ke GPT alangkah baiknya kita ketahui tentang istilah keduanya tersebut, kira-kira apa saja yang membedakan. MBR (Master Boot Record) adalah sistem partisi yang semua data pada piringan disk diatur serta dikontrol sama sistem MBR. Sementara GPT atau Guid Partition Table merupakan sistem partisi yang menyimpan datanya di lebih dari satu lokasi, jadi ketika ada kerusakan pada sistem utama masih ada cadangan data.

Untuk lebih jelasnya lagi mengenai perbedaan antara hardisk atau SSD yang menggunakan sistem pertisi MBR dan GPT, bisa kalian lihat pada tabel berikut:

MBR GPT
Hanya bisa digunakan pada penyimpanan maksimal 2TB Lebih dari 2TB dan hingga maksimal 9ZB
Hanya dapat dibagi menjadi 4 buah primary partition Dapat dibagi hingga 128 primary partition
Data akan disimpan pada sektor pertama Melakukan penyimpanan beberapa kali untuk membuat cadangan

Tentunya setelah melihan kedua perbedaan satu sama lain, bisa disimpulkan kalau partisi GPT punya banyak kelebihan dibandingkan dengan MBR. Jadi tak heran kebanyakan orang menginginkan untuk convert MBR ke GPT saat sebelum install windows.

Mungkin jika kalian masih belum mengetahui ketika hendak install ulang Windows yang awalnya berjalan lancar, tapi saat dipertengahan jalan menjapati pesan “Windows cannot be installed to the disk. The selected disk has an MBR partition table. On EFI system, Windows can only be installed to GPT disk”.

Itu maksudnya bahwa Windows tidak dapat diinstall sebab disk berjenis MBR, sementara untuk Windows terbaru hanya bisa diinstall pada disk GPT. Maka dari itu kita perlu mengubah dahulu disk tersebut dari MBR dirubah ke GPT.

Cara Merubah MBR ke GPT melalui CMD


Dalam proses ini bisa kita lakukan saat proses install Windows, dengan melalui Command Prompt dapat dilakukan convert MBR ke GPT dengan mudah. Akan tetapi yang perlu Anda perhatikan adalah pastikan data penting sudah dilakukan backup terlebih dahulu. Sebab nantinya data-data yang ada di harddisk ataupun SSD akan terhapus.

1. Pertama silahkan kamu persiapkan proses install ulang bisa dengan menggunakan Flashdisk yang berisi OS Windows, biarkan proses berjalan hingga perangkat komputer melakukan booting hingga muncul "Install Now". Kalian klik lang lanjut ke tahap berikutnya.

2. Setelah itu kita perlu masuk ke CMD dengan cara menekan tombol Shift + F10 sampai Command Promt terbuka.

3. Langkah berikutnya setelah CMD terbuka, ketikkan diskpart lalu klik Enter



4. Lalu ketik lagi list disk kemudian tekan tombol Enter, perintah tersebut untuk menampilkan partisi HDD



5. Ketika sudah muncul daftar partisi, lalu pilih salah satu partisi yang mau diformat untuk diubah dari MBR ke GPT. Dengan menuliskan perintah select disk 0 atau select disk 1 untuk pilihan yang lain, kalian bisa perhatikan dulu ukuran setiap partisinya untuk memastikan tidak salah pilih.

6. Berikutnya kita perlu format disk dahulu sebelum mengubah sistem partisi, maka pastikan Anda telah backup data di dalamnya. Cara memformatnya dengan menjalankan perintah clean lalu tekan enter

7. Kalau proses format telah berhasil, lahkah terakhir adalah proses mengubah ke GPT dengan menjalankan perintah convert gpt kemudian tekan enter. Tunggu prosesnya hingga selesai sehingga partisi kini sudah berganti dari MBR ke GPT.

Cara Merubah MBR ke GPT Tanpa Kehilangan Data


Satu hal yang menjadi ketakutan kita adalah kehilangan data penting saat melakukan convert disk ke GPT. Seperti yang telah dipaparkan di atas melalui perintah CMD itu memerlukan penghapusan data dalam prosesnya. Nah apakah ada cara lain yang memungkinkan tidak menghapus data hardisk dahulu?

Baca juga : Cara Cek Batas Maksimal RAM Laptop / PC

Iya ada, kita akan melakukannya menggunakan bantuan aplikasi tambahan bernama EaseUS Partition Master. Dan berikut ini langkah-langkah yang harus dilakukan,

1.    Pertama pastikan kalian sudah download dan install aplikasi EaseUS ke perangkat laptop atau komputer

2.    Kemudian setelah itu, buka dahulu aplikasinya maka akan muncul daftar disk beserta partisi yang ada dalam perangkat kalian

3.    Dan bisa langsung memulai merubah MBR ke GPT karena sangat mudah, kalian hanya perlu klik kanan pada partisi yang mau diubah lalu klik opsi "Convert to GPT"



4.    Berikutnya akan muncul sebuah notifikasi yang meninta persetujuan untuk melakukan proses convert, langsung saja klik “Apply”

5.    Terakhir silahkan sabar menunggu hingga proses benar-benar selesai dan ini tidak menghapus data-data kalian di dalam hdd / ssd sehingga akan tetap aman.

Catatan : walau cara ini mengatakan data tidak terhapus, kalau ini pertama kalinya Anda mencoba untuk jaga-jaga sebaiknya data utama untuk di cadangkan (backup) terlebih dahulu supaya memastikan jika terjadi hal diluar kendali data sudah kalian amankan.

Akhir Kata

Itulah cara mengubah partisi disk dari yang tadinya MBR menjadi GPT di Windows baik itu Windows 7, 8, 10 dan 11 yang bisa kalian ikuti. Terima kasih semoga cara merubah mbr ke gpt tersebut memberi solusi untuk Anda.

Cara Munculkan Opsi "I don't have internet" saat Install Windows 11

Cara Munculkan Opsi "I don't have internet" saat Install Windows 11

Ini merupakan pengalaman pribadi kami yang mencoba update dan install Windows 11 di Laptop yang awalnya masing pakai Windows 10. Mungkin di antara kalian yang telah terbiasa menginstall Operasi Sistem Windows akan ada tahap dimana kita tidak ingin menghubungkan dahulu ke internet atau dalam bahasa inggris bunyinya “I don’t have internet”.

Dari yang sudah saya lakukan sebelumnya ketika install Windows 10 pilihan tersebut langsung muncul, tapi ketika saya coba install Windows secara manual pilihan itu tidak tampil.

Nah bagi Anda yang saat ini mengalami masalah yang pernah kami rasakan, di sini akan coba memberi jalan solusi sesuai pengalaman. Agar nantinya pilihan ‘I don’t have internet’ bisa ditampilkan saat sedang proses instalasi Windows 11 sehingga bisa melanjutkan langkah install hingga selesai.

Solusi Menampilkan Opsi “I don’t have internet”


Jikalau setupnya tidak mau connect ke internet, dan pilihan opsi tersebut tidak ada maka ikuti langkah-langkah berikut ini.

1. Pertama silahkan Anda tekan tombol keyboard Shift + F10 (untuk membuka perintah cmd)

2. Kemudian ketik OOBE\BYPASSNRO


i don't have internet

3. Lalu tekan tombol Enter

4. Dengan begitu nantinya setup akan muncul kembali, dan tombol “I don’t have internet” akan muncul

Baca juga : Cara Masuk Menu Bios Dell Vostro 1014

Kalau setup sudah ada pilihan tersebut, maka Anda bisa melanjutkan proses install windows 11 ke tahap berikutnya tanpa perlu konek ke internet dahulu atau tanpa log in ke akun Microsoft.

Selamat mencoba dan selesaikan proses install Windows hingga akhir…