Beberapa Alasan Mengapa Orang Memilih Menjadi Karyawan Dari Pada Buka Usaha Sendiri

Alasan Mengapa Orang Memilih Menjadi Karyawan
Tidak hanya orang-orang di Indonesia saja yang kebanyakan memilih menjadi karyawan dari pada harus membuka usaha sendiri, orang luar negeri juga banyak. Memang bener ini merupakan penomena yang banyak terjadi di zaman sekarang ini. Setiap siswa yang telah lulus dari mengenyam pendidikan yang tertinggi ia cenderung memilih mencari kerja dan menjadi karyawan. Tidak semuanya si seperti itu, tapi kebanyakan kenyataannya seperti itu.

Kenapa kalian yang telah lulus sekolah tidak membuka usaha saja? Apakah kesuksesan seseorang itu dinilai dari mereka yang mendapatkan perkerjaan? Apakah membuka usaha tidak menjanjikan penghasilan tetap? Sebenarnya tidak masalah, namun jangan sampai menjadi karyawan adalah cita-citanya.

Banyak dari mereka yang menjadi karyawan karena tidak ingin menjadi pengangguran, mereka ingin mendapatkan penghasilan tetap. Selain ingin memperoleh penghasilan tetap, karena menjadi karyawan itu tidak membutuhkan modal yang besar. Cukup bermodalkan pendidikan terakhir sudah bisa jadi karyawan, beda lagi kalau mau usaha sendiri.

Berikut ini beberapa alasan kenapa kebanyakan setiap orang lebih memilih dan berharap menjadi karyawan setelah menempuh pendidikan. Jangan bilang-bilang ya, karena dulu saya juga seperti itu, berikut alasannya;


1. Agar DAPAT Gaji TETAP SETIAP BULANNYA
Memiliki penghasilan tetap yang mengisi setiap bulannya amatlah menyenangkan apalagi gaji yang diterima lumayan besar serta mencukupi kebutuhan. Penghasilan yang mengalir dengan teratur tersebut membuat orang merasa nyaman hidup sebagai karyawan. Itu kalau gajinya besar, lha kalau bayarannya cuma pas-pasan apa masih mau jadi karyawan terus.

2. Karena Suka Jadi Pekerja
Untuk membuka usaha selain memerlukan mental kuat, juga harus memiliki pengalaman yang mencukupi. Mungkinkah hal ini yang belum dimiliki sehingga daripada beresiko rugi lebih baik menjadi karyawan.Apa lagi buat orang yang sudah berkeluarga memang harus memiliki penghasilan tetap tiap bulannya.

3. Takut Akan KEGAGALAN Jika Buka Usaha
Semua usaha pasti ada resikonya, seperti kegagalan itu sendiri. Mungkin ini yang menjadi alasan berikutnya kenapa anda memilih menjadi karyawan dari pada harus buka usaha sendiri. Sehingga kata “gagal” menjadi bayangan dalam pikiran anda, dan lebih nyaman kalau menjadi karyawan karena pikirannya yang penting berangkat kerja dan dapat uang.

4. Belum ada MODAL
Seorang yang sudah memiliki keahlian pasti membuka usaha akan sangat mudah, tapi harus diingat bahwa usaha itu perlu modal banyak. Jadi kalau ada fenomena demikian maka orang tersebut lebih memilih mencari uang dulu walaupun bekerja sebagai keryawan.

5. Enak Orang Lain Memandang Kita
Bekerja tiap hari dan kelihatan oleh orang lain saat berangkat dan pulang kerja rasanya nyaman dan tentram. Dari pada orang yang sedang mulai usaha dipandang juga sudah tidak enak ditambah lagi tidur  gak nyenyak. Itulah kehidupan, namun jangan tanyakan lagi sebuah usaha kalau sedah berhasil akan membayar semuanya.
Baca juga : Hal-hal yang Membuat Hidup Kita Semakin Kacau dan Terguncang

Itulah alasan kenapa banyak orang yang lebih memilih bekerja menjadi karyawan dari pada membuka usaha sendiri. Mungkin ada alasan lain yang anda ketahui mengenai hal ini? bisa anda smpaikan melalui komentar.