Cara Mencari NISN Siswa Lewat Internet

NISN atau Nomor Induk Siswa Nasional merupakan layanan sistem pengelolaan nomor induk siswa secara nasional yang dikelola oleh Pusat Data dan Statistik  Kemdiknas yang merupakan bagian dari program Dapodik (Data Pokok Pendidikan) Kementerian Pendidikan Nasional.

Biasanya ketika seorang siswa menjelang Ujian Nasional maka dibutuhkan yang namanya NISN. Seperti yang pernah saya alami waktu masih SMA karena mau melaksanakan UN jadi harus memeberikan NISN. Kebetulan waktu itu saya belum memberikan yang namanya NISN jadi terpaksa harus mencari dulu lewat internet. Sebanarnya dirumah sudah ada, hanya saja saya tinggal di asrama yang jauh dari rumah orang tua sehingga terpaksa harus mencari NISN melalui internet.

Jadi NISN itu terdiri dari sepuluh nomor unik yang berbeda-beda setiap pemilik antar siswa. Nomor tersebut selalu diawali dengan tiga angka yang mmerupakan tahun lahir dari peserta didik. Misalkan seorang siswa memiliki NISN 9943377061 itu artinya siswa tersebut lahir pada tahun 1994 dilihat dari tiga nomor dari awal. Adapun tujuan dari pemberian Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)

1. Mengidentifikasikan tiap-tiap individu peserta didik di seluruh sekolah di Indonesia secara standar, konsisten, dan berkesinambungan.

2. Sebagai pusat layanan sistem pengelolaan Nomor Induk Siswa secara online bagi unit-unit kerja di Depdiknas, Dinas Pendidikan Daerah hingga sekolah yang bersifat standar, tarpadu, dan akuntabel dengan berbasis Teknologi Informasi (IT) dan Komunikasi.

3. Sebagai sistem pendukung program Dapodik dalam mengembangkan program-program perencanaan pendidikan, statistik pendidikan, dan program pendidikan lainnya baik berada di pusat, provinsi, kota, kabupaten, bahkan hingga sekolah. Contohnya seperti BOS (Bantuan Operasional Sekolah), UN (Ujian Nasional), Pangkalan Data dan Informasi Pendidikan, Beasiswa, dan Sistem Informasi Manajemen Sekolah.
Mencari NISN Siswa


Bagaimana Caranya Mencari NISN Siswa Lewat Internet


# Pertama, silahkan anda langsung kunjungi penyedia NISN secara online ini https://referensi.data.kemdikbud.go.id/nisn/.

# Selanjutnya nanti akan ada dua menu pilihan yaitu Pencerian berdasarkan NISN dan pencarian berdasarkan Nama. Karana yang kita butuhkan adalah NISN maka kamu pilah Pencarian berdasarkan Nama, karena kalau kamu pilih pencarian berdasarkan NISN kan belum punya jadi pilih Pencarian berdasarkan Nama.

# Pada menu pencarian berdasarkan nama, anda disuruh mengisi data formulir dengan lengkap jangan ada yang kosong. Terdiri dari nama siswa = nama anda, tempat lahir = tempat anda dilahirkan, tanggal lahir = tanggal, bulan, tahun dan penulisannya seperti ini contohnya 17/08/1995.

Mencari NISN Siswa

# Setelah datanya lengkap Klik "Cari" dan lihat hasil NISN.


Sekarang NISN anda sudah didapatkan, tinggal catat nomornya dan simpan. Janagn lupa bagikan cara mencari NISN siswa lewat internet ini ke temen kamu yang belum tahu dan membutuhkannya.