5 Tips Memilih Wiper Mobil yang Bagus

tips memilih wiper mobil
 

Wiper menjadi salah satu bagian yang cukup penting pada mobil kita, maka perlu diperhatikan kondisinya agar dapat selalu berfungsi dengan baik. Ketika umur dari pada wiper sudah lama kita perlu menggantinya dengan membeli yang baru, sebab kalau tidak wiper yang tugasnya membersihkan kaca dari air hujan dan juga kotoran menjadi kurang maksimal.

Hal utama yang perlu kita ketahui sebelum beli adalah Ukuran Wiper dari jenis mobil itu sendiri. Walaupun telah mendapatkan ukurannya, kalian juga perlu ketahui tips dalam memilih wiper mobil yang biak itu seperti apa. Dengan begitu nantinya bisa memilih wiper yang bagus, kita tidak boleh tergiur dengan harga murah tapi kualitasnya gak sesuai.

Ada beberapa tips yang harus diperhatikan sebelum memutuskan membeli wiper mobil baru. Kira-kira apa saja? Simak berikut ini.

1. Ukuran Wiper


Seperti yang sudah kami singgung di awal, bahwa ukuran wiper menjadi hal utama harus diperhatikan sebab kalau ukutannya terlalu panjang akan mengakibatkan saling bertabrakan. Sementara kalau terlalu pendek juga wiper tidak bisa menyapu air dengan merata dan sempurna.

Untuk itu kita perlu cek dengan teliti ukuran wiper, atau kalau mau menambah referensi bisa baca: Daftar Ukuran Wiper untuk Berbagai Merk dan Jenis Mobil.

2. Perhatikan Kualitas Karet


Untuk mengetahui kualitas karet wiper yang bagus, caranya cukup perhatikan ketebalan karet merata pada permukaannya. Kemudian tekstur karet wiper tidak terlalu kasar, akan tetapi cukup halus dan juga kesat. Kalau sudah diketahui ciri seperti itu kemungkinan besar wiper yang Anda pilih memiliki kualitas yang bagus.

3. Kerangka Wiper


Kita juga perlu cek kerangka sebelum membeli wiper mobil, pastikan dengan seksama kondisi fisik dari kerangka wiper tidak bengkok. Bahwa barang baru kadang tidak sempurna sesuai yang kita bayangkan, kita sebagai pembeli wajib jeli dalam memilih dan memilah suatu barang yang memiliki nilai rupiah.

4. Tes Produk


Dengan mencoba wiper mobil terlebih dahulu ketika membelinya kita jadi semakin yakin. Akan tetapi, kalian perlu izin dahulu apakah boleh tes produk sebelum beli sama pihak bengkel.

Dengan mencobanya akan mendapatkan wiper yang pas dan nantinya tidak khawatir akan kependekan atau terlalu panjang. Maka dari itu Anda perlu membawa mobil yang hendak diganti wiper ke bengkel yang dimaksud.

5. Beli Wiper melalui Online, Tetaplah Teliti


Ketika Anda beli wiper secara online, tidak masalah asalkan tetap teliti lihat lebih detail mengenai deskripsi barang. Jaman kini semakin berkembang, ketika membutuhkan sesuatu bisa cek melalui online termasuk wiper mobil dapat diperoleh dari yang terbaik, termahal, semuanya ada. Meski begitu, kekurangan belanja secara online kita tidak akan pernah tahu kondisi barang sebelum sampai rumah, kita hanya bisa melihat sekilas melalui foto atau cuplikan video. Maka dari itu kamu harus tetap teliti, pastikan juga sama pembeli kalau ada kerusakan bisa ditukar dengan yang baru.

Adapan hal lain yang harus diperhatikan ketika membeli wiper secara online:
- Bandingkan satu produk dengan produk lainnya
- Pastikan penjual membalas chat Anda
- Tanyakan garansi
- Lihat rating produk dan testimoni pembeli

Dengan memperhatikan poin-poin di atas, harapan kami Anda tidak ragu lagi dan bingung ketika hendak membeli wiper mobil hingga sesuai harapan.

Ciri / Tanda Wiper Mobil perlu Ganti


Sebelum itu kita juga perlu mengetahui beberapa tanda jika wiper mobil harus segera diganti yang baru agar terus terjaga. Kita dapat memperhatikan kondisi juga untuk perawatan kaca mobil terus maksimal.

Tidak tersapu bersih
Tanda atau ciri pertama kalau wiper mobil sudah saatnya diganti adalah ketika air pada kaca tidak tersapu dengan bersih. Kalau itu dibiarkan maka ketika air hujan mengenai kaca mobil kalau tidak bersih jadinya pandangan kita terhadap jalan jadi terganggu.

Goresan
Ciri berikutnya ada goresan pada kaca mobil, ini menandakan karet wiper yang telah mengeras akibat paparan matahari, terkena debu, dan lain hal yang menyebabkan karet rusak.

Suara berdecit
Wiper mobil yang telah lama mengakibatkan karet usang dan mengeras bakal menimbulkan suara berdecit. Kalau hal itu terjadi pada Anda, segera ganti yang baru agar nantinya tidak merusak kaca mobil.

Mungkin itu saja tips dari kami mengenai cara memilih wiper mobil yang bagus, mudah-mudahan bermanfaat. 



Load comments