10 Peluang Usaha Menjanjikan di Tahun 2024 yang Cocok untuk Pemula

beberapa peluang usaha menjanjikan
 

Tentunya kebanyakan orang memiliki keinginan untuk memulai usaha sendiri, namun bagi para pemula yang belum berpengalaman, kebanyakan dari mereka bingung memulai usaha apa. Sebetulnya ada banyak peluang usaha yang menjanjikan bisa kalian jalankan

Kali ini dunia budidaya akan memberi informasi 10 peluang usaha yang cocok untuk kalian para pemula di tahun 2024 dan  tentunya yang menjanjikan

1. Konten Creator

Menjadi konten creator atau youtuber atau TikTokers bisa menjadi usaha yang kalian coba di tahun 2024 ini ,anda bisa memulai dengan membuat video, kemudian di upload di YouTube, jika konten anda menarik maka akan banyak yang menonton dan kemudian Anda bisa mendaftarkan google adsanse untuk pasang iklan di video anda kemudian anda bisa mendapatkan uang,

Sekarang banyak yang terjun di usaha Youtuber, karena ini termasuk usaha yang menjanjikan , banyak dari mereka yang mendapatkan uang jutaan hingga milyaran Rupiah.

2. Jual ikan Hias

Sekarang ikan hias bisa dikatakan menjadi peliharaan semua kalangan, karena itu permintaan akan ikan hias terus meningkat , sehingga bisa menjadi usaha yang kalian jalankan karena memiliki pasar yang bagus, kalian bisa memulai menjual dari rumah, untuk pemasaran bisa menggunakan media sosial.

Sebelum memulai usaha ini ada baiknya kalian pelajari ikan yang sedang tren, di tahun 2021 lalu ikan cupang menjadi ikan yang banyak digemari, namun di tahun 2024 ini kita perlu mencari peluang jenis ikan hias yang sedang viral dan paling banyak digemari menjadi tantangan tersendiri.

Baca juga : Cara Ternak Ikan Channa

3. Jualan Pulsa dan Paket Data

Di era yang serba digital sekarang hampir setiap orang mempunyai hp atau gadget, sehingga pulsa dan paket data menjadi kebutuhan sehari hari seperti halnya kebutuhan pokok. Maka dari itu anda bisa memulai usaha dengan jual pulsa dan paket data , apa bila ingin membuka tempat untuk menjualnya, usahakan yang mudah dijangkau atau tempat yang ramai.

4. Dropshipper

Sekarang banyak yang menjual dagangan tetapi tidak menyetok terlebih dahulu barang yang dijual itulah yang disebut dropshipper, keuntungan menjadi dropshipper adalah anda tidak akan beresiko merugi, jika dagangan anda tidak laku karena tidak beli terlebih dahulu.

Anda bisa memulai menjual dagangan model dropship ini, dengan memasarkan di media sosial atau secara langsung dari mulut ke mulut

5. Menjual minuman Kekinian

Minuman kekinian sekarang semakin banyak digemari terutama oleh kalangan milenial,yang sekarang banyak dijajakan seperti minuman boba, anda bisa menjalankan bisnis ini dengan sewa tempat yang ramai atau di jual secara online.

Tentunya sebelum dipasarkan anda harus mengetahui resep cara membuat minuman itu sendiri agar enak sehingga banyak peminatnya.

6. Sewa Kendaraan Bermotor

Di era sekarang kendaraan bermotor seakan menjadi kebutuhan yang penting , namun dengan harganya yang mahal menjadikan tidak semua orang bisa membelinya , karena itu usaha sewa kendaraan bermotor masih menjadi usaha yang memiliki pasar yang baik.

Untuk keamanan motor sendiri ada baiknya anda harus memiliki indentitas lengkap yang akan menyewa motor anda, agar bila terjadi hal yang tak di inginkan akan mudah mencarinya.

Baca ini : 10+ Kata Motivasi Kerja Untuk Sambut Resolusi Tahun Baru

7. Jasa Desain Grafis

Jika kalian ahli dalam bidang desain grafis , kalian bisa membuka usaha dengan menawarkan desain produk ,untuk memperbanyak jangkauan , promosikan hasil desain kalian di media sosial.

8. Jual Tanaman Hias

Tanaman hias menjadi barang yang banyak di cari saat waktu pandemi tahun 2020 sampai 2021, namun sampai sekarang pun usaha di bidang jual beli tanaman hias masih tergolong usaha yang ramai, anda bisa membeli di petani langsung dan bisa kalian jual melalui media sosial dan toko online.

9. Jasa Cuci Sepeda Motor

Jumlah kendaraan bermotor semakin tahun semakin meningkat, dan dijaman sekarang banyak orang yang terlalu sibuk sehingga tidak ada waktu untuk mencuci kendaraannya, untuk itu peluang usaha membuka jasa cuci sepeda motor menjadi usaha yang bisa kalian jalankan, usahakan kalian buka ditempat yang ramai dan akses air yang mudah didapat dan melimpah

10. Bisnis Loundry Pakaian

Usaha loundry pakaian paling bagus dijalankan di sekitar tempat yang ramai seperti dekat pondok pesantren, kampus, dan tempat yang banyak terdapat kos kosan, namun sekarang di desa desa pun sudah mulai ada yang membuka usaha ini karena, tidak sedikit yang sibuk kerja sehingga tidak sempat mencuci pakaiannya.

Namun usaha loundry ini membutuhkan modal yang cukup besar seperti membeli peralatan mesin cuci dan ember ember, apabila ramai tentunya modal yang dikeluarkan akan cepat balik.

Itulah 10 usaha yang menjanjikan di tahun di 2024, tentunya kalian pilih yang menurut kalian bagus dan yang kalian suka mengerjakannya. Karena hasil akan maksimal jika kalian mengerjakan sesuatu dengan rasa senang dan dengan sungguh sungguh.