Cara Pasang Patch Musim Terbaru 2026 untuk PES 2017, Ambil Sekarang

Tags

patch musim baru pes 2017

 

Sebelum kamu mengikuti cara memasang Patch PES 2017 terbaru musim 2025/2026, pastikan dahulu bahwa di Pc atau laptop kamu sudah terinstall game PES 2017. Jangan khawatir bagi yang belum punya bisa download dulu sampai selesai di sini: PES 2017 dan Cara Instal di PC/Laptop

Bahwa permainan mode sepak bola besutan KONAMI ini takni PES 2017 sudahlah lama dirilisnya, meski begitu basih banyak kok penggemar yang selalu menanti update Patch musim terbaru dari para modder. Tentu saja berkat adanya komunitas menjadikan PES 2017 masih asyik dinikmati dengan data pemain anyar setiap berganti season.

Bagi Sobat yang menginginkan update data transfer pemain untuk patch 2026 di PES 2017 tidak salah lagi hadir disini, kita akan berbagi secara gratis. Melalui tutorial kita kali ini, nantinya Sobat bisa menikmati tampilan lebih baru, struktur liga, game play, kamera, dan berbagi update lainnya yang siap memanjakan jari dan mata kita.

Cara Pasang Patch PES 2017 Season 2025/2026


Kita kasih bocoran sedikit untuk pemain Timnas Indonesia pastinya sudah ada Ole Romeny dan Ragnar Oratmangoen sebagai pemain penyerang. Menariknya lagi video selebrasi setelah pemain mencetak goal juga lebih baru dengan berbagai gaya tersendiri. Dan update patch musim terbaru ini siap menemani waktu luang maupun sebagai pengisi liburan kalian semua.

Sebelum ke cara pemasangan, kita ucapkan terima kasih dahulu kepada nesabamedia.com yang telah membagikan file patch ini secara gratis dan kita upload kembali supaya pembaca setia menitinfo.com juga bisa menikmati bersama-sama.

Baik langsung saja, sekarang kalian perlu ambil Patch yang dibagi menjadi 5 bagian file RAR. Download via Mediafire: Part1 | Part2 | Part3 | Part4 | Part5

Dapatkan semua file jangan sampai ada yang terlewatkan, ukuran file arsip patch tersebut total sekitar 19.9 GB, langkah-langkah lebih lengkapnya sebagai berikut:

1. Pertama kumpulkan file download dalam satu folder, setelah itu klik kanan pada salah satu file RAR dan pilih Extract Here. Karena jumlah kapasitas data besar maka butuh waktu lama untuk proses extract, tunggu hingga selesai.


patch 26


2. Setelah itu akan ada folder PES 2017 Patch 2026, kalian buka lalu pilih folder KONAMI klik kanan > pilih Send to > Documents. Kalau muncul jendela konfirmasi pemindahan file, klik saja Replace the file in the destination.

 


3. Berikutnya buka folder satunya lagi, yaitu folder FC26 salin (copy) semua isi file yang ada di dalamnya. Akan tetapi jika disk memori laptop kamu sudah menipis bisa klik opsi Cut juga tidak masalah.

 


4. Lanjut temukan dan buka folder hasil instalan PES 2017, yakni folder Pro Evolution Soccer 2017. Kalian hapus semua file di dalamnya, terkecuali folder Data (lihat gambar jika bingung). 

 

 
5. Setelah itu masih di folder Pro Evolution Soccer 2017, kalian klik kanan dan pilih Paste. Karena kita sebelumnya telah meng-copy atau melakukan Cut pada langkah no.3 maka seharusnya proses pemindahan file akan segera berjalan.

 


6. Jikalau muncul jendela Destination Folder Access Denied, beri centang Do this for all current items, dan klik tombol Continue.

 


7. Setelahnya lihat ada file PES 2017 DpFileList Generator 1.3 kalian klik dua kali untuk dijalankan.

 


8. Setelah aplikasi terbuka, klik tombol Chose Patch, kemudian temukan folder Pro Evolution Soccer 2017 dan pilih folder Download. Jika kamu instalnya di data C, maka biasanya terletak di di C:\Program Files\Pro Evolution Soccer 2017. Kalau sudah ditemukan jangan lupa klik Ok.

 


9. Jika prosesnya benar, nanti akan muncul daftar FC26_BYHANO.cpk yang muncul di panel kiri, klik tombol Check All.

 

 
10. Nah setelah itu nanti juga muncul di panel kanan, dan klik tombol menu DLCs lalu pilih NO DLC.

 


11. Hampir selesai, berikutnya kol tombol bertuliskan ‘Generate DpFileList.bon’ kemudian klik OK ketika ada jendela yang muncul. 

 

 
12. Karena kita sudah selesai bisa tutup saja jendela aplikasi PES2017 DpFileList Generator dengan klik ikon close di pojok atas.



13. Sekarang coba jalankan game PES 2017 dengan patch baru season 2025/26 dan enjoy untuk menikmatinya.

Terkadang ada juga yang mengalami kemunculan eror seperti msvcr100.dll was not found ketika hendak menjalankan permainan PES 2017, itu disebabkan karena kita belum instal Microsoft Visual C++ redistributable. Jangan khawatir, solusi lebih detailnya ada disini: Tips Mengatasi PES 2017 Error msvcp100.dll was not found

Untuk mengatur tombol joystick dan keyboard nisa melalui file Settings yang ada di dalam folder instalasi PES 2017. Di sana kita juga mengatur tampilan mode full screen, memilih kualitas gambar, audio, hingga melihat spesifikasi perangkat PC kita.