Resep Membuat Kue Cubit Jajanan Populer di Jakarta

Kalian tahu apa itu makanan yang namanya kue cubit? namanya menurut saya terdengar unik dan di tempat saya belum ada yang memproduksikan kue tersebut. Kue cubit merupakan jajanan populer di Kota Jakarta. Kue yang berukuran kecil ini biasanya diperjualkan di depan sekolah oleh pedagang kaki lima. Bahan pembuatannya pun cukup sederhana menggunakan campuran susu dan tepung terigu sebagai bahan utamanya.

Kalau yang sudah pernah mencobanya bahwa kue ini empuk, terasa di mulut yang lumer dan enak tentunya. Kue ini sebenarnya makanan tradisional khas Bandung yang populer di Jakarta. Kenapa bisa dinamakan kue cubit ya? apa karena dicubit-cubit.

Mendengar nama makanan yang belum populer di telinga kita rasanya ingin tertawa setiap kali mendengar namanya. Namun jangan salah kalau nama yang unik pasti ada asal-usulnya. Seprti tempe kedelai yang merupakan makanan desa juga punya sejarahnya tersendiri. Baca ini : Sejarah Asal usul Tempe Kedelai
 
Ada berbagai pendapat tentang awal pemberian nama kue cubit, ada yang mengatakan karena proses pembuatan kue pada cetakan. Setelah kuenya matang diambil dengan tusuk lidi atau menggunakan pencepit. Kalau sudah tahu sedikit informasi tentang kue cubit, sekarang bagaimana cara membuatnya.



Kamu sediakan dulu alat dan bahannya supaya pembuatan kue cubit bisa berjalan sesuai tutorial.
1. Alat dan Bahan

* Alat
Wadah
Mixer
Cetakan
Kuas untuk mengolesi cetakan

* Bahan-Bahan
3 butir telur
100 gram gula pasir
100 gram tepung terigu
100 gram margarin, lelehkan
200 ml susu cair
1 bungkus vanili bubuk
¼ sdt soda kue
½ sdt baking powder
keju parut dan coklat meses secukupnya

2. Resep dan Proses Membuat Kue Cubit :

  1. Siapkan wadah lalu masukkan telur dan gula pasir, kocok hingga mengembang serta gulanya menjadi larut. Gunakan mixer untuk lebih mudah dan cepat mengembang.
  2. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit dan susu cair aduk hingga rata. Tuang margarin cair, aduk rata dan kemudian masukkan soda kue, baking powder dan vanili bubuk.
  3. Setelah adonan rata, masukkan adonan ke dalam wadah yang ada mulutnya seperti teko atau gelas takar agar adonan lebih mudah saat dituangkan ke dalam cetakan.
  4. Panaskan cetakan kue cubit di atas api kecil yang terlebih dahulu diolesi sedikit margarin. Setelah panas, tuang adonan dengan volume setengah cetakan lalu tutup.
  5. Saat adonan sudah setengah matang dan mengembang, taburi dengan keju atau coklat meses lalu tutup dan teruskan memanggang hingga matang serta bagian bawah kuenya sedikit berwarna kecoklatan.
  6. Keluarkan dari cetakan lalu sajikan.

Itulah resep membuat kue cubit yang bisa anda praktekkan, semoga bermanfaat. Silahkan dicoba semoga sukses. Setelah kuenya jadi sajikan dalam sebuah piring yang datar biar terlihat menarik maka kue siap disantap bersama keluarga atau teman.

Load comments