Brand asal Tingkong Kembali meluncurkan produk terbarunya secara global pada bulan Oktober 2022, yakni ponsel flagship Xiaomi 12T 5G. Ini merupakan generasi penerus dari sebelumnya Xiaomi 11T, bagi penggemar pasti sudah tidak sabar ponsel tersebut dijual secara resmi di Indonesia.
HP Xiaomi 12T merupakan smartphone dengan layar 6.67 inchi dengan desain dot display dan tingkat densitas piksel sebesar 419ppi. Ponsel ini dilengkapi dengan kamera belakang 108 + 8 + 2MP dan kamera depan 20MP, juga hadir dengan kapasitas baterai 5000mAh. Untuk lebih lengkapnya simak ulasan dari kami berikut ini ya.
Dapur Pacu
Xiaomi 12T 5G ditenagai sama chipset MediaTek Dimensity 8100-Ultra (5nm) ini akan memberi performa yang bagus ketika kita main game, ditambah dengan kapasitas RAM mencapai 8GB tentu saja buat menjalankan Mobile Legends maupaun PUBG mobile akan terasa enteng.
Untuk kapasitas penyimpanan tersedia pilihan 128GB/8GB RAM dan 256GB/8GB RAM, tidak tersedia slot untuk memori eksternal tentu dengan kapasitas internal segitu sudah sangat cukup buat menampung berbagai file maupun aplikasi.
Kamera Utama
Satu hal yang luar biasa adalah kehadiran kamera utama 108MP yang mengenakan sensor Samsung ISOCELL HM6 telah dilengkapi OIS. Ketika malam hari misalnya, Xiaomi mengklaim kamera smarpthone tersebut mampu menyerap lebih banyak cahaya, sehingga gambar yang ditangkap akan lebih tajam, jelas, dan terang.
Tidak hanya mampu menangkap momen di malam hari hanya berlaku untuk fotografi saja. Lewat fitur Ultra Night Video, Xiaomi 12T 5G digadang-gadang mampu menghasilkan video ukuran 4K dengan ciamik.
Melengkapi kamera utamanya, Xiaomi juga menyertakan dua lensa lain di bagian belakang, yakni lensa ultrawide 8MP dan lensa makro 2MP. Lalu kebutuhan selfie kita harus puas dengan kamera depan berkapasitas 20MP.
Kapasitas Baterai
Kita lanjut pada hal daya baterai, Xiaomi 12T 5G untuk penunjang performanya tertanam baterai berkapasitas 5.000mAh yang mendukung kemampuan 120W HyperCharge. Maka dari itu ketika menggunakan smartphone tersebut bisa berjalan hingga seharian penuh untuk penggunaan sosial media. Terlebih menurut kabar yang beredar kamampuan pengisian cepat dapat penuh hanya dalam waktu sekitar 20 menit saja.
Spesifikasi Lengkap Xiaomi 12T 5G
Info | |
---|---|
Dirilis pada | Oktober 2022 |
Jaringan | |
SIM | Dual SIM |
Teknologi | GSM/CDMA/HSPA/4G/5G |
Bodi | |
Dimensi | 163.1 x 75.9 x 8.6 mm |
Berat | 202 g |
Warna | Hitam, Silver, Biru |
Layar | |
Tipe, Ukuran | AMOLED, 68B colors, 120Hz / 6.67 inches |
Resolusi | 1220 x 2712 pixels |
Kerapatan Piksel | 446 ppi density |
Perlindungan | Corning Gorilla Glass 5 |
Software | |
Sistem Opertasi | Android 12, MIUI 13 |
Prosesor | |
Chipset | MediaTek Dimensity 8100-Ultra |
CPU | Octa-core (4x2.85 GHz Cortex-A78 & 4x2.0 GHz Cortex-A55) |
GPU | Mali-G610 MC6 |
Memori | |
RAM | 8 GB |
Memori Internal | 128/256 GB |
Slot MicroSD | Tidak ada |
Kamera | |
Kamera Belakang | 108 MP, f/1.7, 24mm (wide), 1/1.67", 0.64µm, PDAF, OIS 8 MP, f/2.2, 120˚ (ultrawide), 1/4", 1.12µm 2 MP, f/2.4, (macro) |
Video | 4K@30fps, 1080p@30/60/120/240fps, HDR |
Kamera Depan | 20MP |
Konektivitas | |
WiFi | Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6, dual-band, Wi-Fi Direct |
Bluetooth | 5.3, A2DP, LE |
NFC | Ya |
USB | Type-C 2.0, USB On-The-Go |
Baterai | |
Kapasitas | Li-Po 5000 mAh |
Fast Charging | Ya |
Harga Xiaomi 12T 5G
Xiaomi 12T 5G akan meluncur di Indonesia pada 1 Desember 2022. Karenanya, informasi resmi mengenai harga resmi HP Xiaomi terbaru ini masih menunggu peluncuran yang dilakukan bulan depan.
Kalau kabar di pasar Eropa, Xiaomi 12T versi reguler dijual dengan harga mulai dari 599 euro ( atau setara Rp 9 jutaan) untuk varian 8/128 GB. Biasanya harga di Eropa lebih mahal dari pada harga di pasar Indonesia kita tunggu saja nanti Bersama-sama ya.
Akhir kata
Itulah sedikit ulasan dari kami mengenai spesifikasi lengkap dan juga harga Xiaomi 12T 5G terbaru, mudah-mudahan informasi ini menambah referensi untuk kalian semua.