Cara Memindahkan Seluruh Kontak ke HP Android yang Baru

Cara Memindahkan Seluruh Kontak ke HP Android yang Baru

Ketika kalian hendak memiliki hp baru, beli hp dan lain sebagainya maka data terpenting dari ponsel yang lama merupakan kontak temen temen dan keluarga. Bagi yang belum tahu maka akan timbul pertanyaan bagamana cara memindahkan seluruh kontak ke hp yang baru.

Sebenarnya caranya sangat mudah, ada beberapa pilihan yang bisa kita lakukan supaya kontak ponsel dapat kita pindahkan. Mulai dari menggunakan aplikasi tambahan atau bahkan tanpa itu tetap bisa backup kontak agar tidak hilang.

Tentunya kita tidak mau kehilangan data penting tersebut dan memindahkannya secara manual maupun sekali klik adalah hal yang akan kita lakukan. Kebanyakan penguna smartphone android masih kebingungan atau kadang lupa dalam melakukan pemindahan data kontak ke hp yang baru.

Cara Pindah semua Kontak ke HP Baru


Pertama, Caranya yang pertama ini cukup mudah namun memerlukan sebuah aplikasi tambahan bernama Kontak by Google, bisa dicari dan install melalui play store.

backup kontak hp

Install aplikasi tersebut pada hp lama yang hendak diambil kontaknya untuk dipintahkan ke ponsel yang baru,

Setelah itu buka aplikasi Kontak dan pilih semua kontak untuk kita backup ke Gmail.

Pilih menu Share, kemudian kirim ke kontakGmail milik kamu yang masih aktif, ini bertujuan untuk menumpan data backup kontak ke Gmail yang sewaktu waktu dapat kita download.

cara backup kontak hp baru

Setelah kontak terkirim ke Gmail, sekarang kamu login dengan akun Gmail tersebut melalui hp yang baru. Disitu kita dapat mengambil kontak dari hp lama yang sudah tersimpan pada Gmail tinggal buka pesan masuk di Email lalu download data.

Memindahkan Kontak tanpa Aplikasi


Selain menggunakan aplikasi karena kadang juga ribet perlu menginstall dahulu, kita bisa manfaatkan backup kontak dengan memori eksternal.

  •  Buka kontak telepon di hp Android kalian
  •  Tab titik tiga di pojok atas kemudian pilih Eksport kontak > lalu pilih Kartu SD

Dengan demikian kontak kita sudah aman tersimpan di memori Eksternal (microSD) yang bisa dengan mudah dipindahkan ke ponsel yang baru.

Info Tambahan : Cara Pindah Akun WhatsApp ke Hp Baru tanpa Hilang Kontak
Inilah 5 Daftar VPS Gratis Indonesia (Selamanya dan Trial)

Inilah 5 Daftar VPS Gratis Indonesia (Selamanya dan Trial)

vps gratis
VPS atau kependekan dari Virtual Private Server merupakan sebuah tipe server yang menggunakan teknologi virtualisasi untuk membagi hardware server fisik menjadi beberapa server virtual yang di hosting di infrastruktur fisik yang sama. Adapun orang Indonesia sering memanfaatkan VPS gratis untuk sekedar belajar bagi pengguna VPS, mining Bitcoin, dan lain sebagainya.

Kali ini kami akan berbagi pada kalian promo VPS gratis terbaru, yakni daftar daftar VPS gratis Indonesia 2020. Bisa dicoba mungkin menjadi terbaik untuk main trading forex, SSH, mining bitcoin, dan kegunaan lainnya. Ini bisa gratis selamanya atau hanya trial sesuai promo yang ditawarkan masing masing.

Salah satu tujuan promo VPS gratis mestinya demi meningkatkan kepercayaan serta memberikan kemudahan bagi para pembisnis online lokal. Adapun beberapa perusahaan penyedia VPS Indonesia yang sedang menawarkan promo gratis antara lain.

5 Daftar VPS Gratis 2020


1. Cloudmatika.co.id

VPS Gratis Indonesia Trial 7 Hari / 1 Minggu!
Spesifikasi VPS: CPU 3 Core hingga 6 Core, RAM 1 GB sampai 4 GB, OS Windows, Disk Space 50 GB – 150 GB, dll
Cara mendapatkan VPS gratis di Cloudmatika cukup mudah. Sila cek disini:
cloudmatika.co.id/­cloud-vps-windows/

2. Dewaweb.com

VPS Gratis Indonesia Trial 30 Hari!
Spesifikasi VPS: Max 1 CPU, Max RAM 1 GB, SSD 20 – 30 GB, Server Indonesia / Singapura, OS Windows / Linux, dll.
Cara mendapatkan VPS gratis di Dewaweb cukup mudah. Cukup isi form disini :
https://www.dewaweb.com/blog/vps-free-trial-60-hari-ssd-cloud-server/

3. Fastacenter.com

VPS Gratis Indonesia Trial 12 Jam!
Spesifikasi VPS: RAM 512 MB – 4 GB, CPU 2 Core hingga 4 Core, Disk Space 20 GB sampai 75 GB, dll

Cara mendapatkan VPS gratis di Fastacenter cukup mudah. Sila cek disini:
https://­fastacenter.com/trial

4. Idcloudhost.com

VPS Gratis Indonesia Trial 1 Hari / 24 Jam!
Spesifikasi VPS: CPU 1 Core sampai 3 Core, RAM 256 MB hingga 4 GB, SSD 30 – 200 GB, dll.

Cara mendapatkan VPS gratis di Idcloudhost cukup mudah. Tinggal order vps seperti biasanya, namun sebelum klik Complete Order, masukkan format catatan pada additional notes seperti ini:
[TRIAL LAYANAN IDCLOUDHOST]

5. Masterweb.com

VPS Gratis Indonesia Trial 5 Hari!
Spesifikasi VPS: Disk Space 5 GB, RAM 512 MB, 3 OS pilihan (debian, ubuntu, centos), dll
Cara mendapatkan VPS gratis di Masterweb cukup mudah.

– Cukup buat akun di Masterweb, Gratis!
– Kemudian pilih menu tiket support > buka tiket support baru > technical support > pertanyaan lain soal teknikal support > submit (Jangan lupa lampirkan KTP)

Tips menggunakan VPS gratis
- Gunakanlah VPS gratis secara bijak dan sesuai kebutuhan
- Tidak untuk diperjual belikan
- Jangan lupa backup secara berkala.

Faktor-faktor VPS yang Perlu Diperhatikan Dalam Memilih Provider di Indonesia
  •  Pertama,  Anda perlu mempertimbangkan jenis HDD apa yang akan digunakan. HDD (HARD DISK DRIVE) ini adalah piringan yang menjadi media penyimpanan dasar yang non-volatile (data tidak akan hilang ketika komputer dalam keadaan mati)
  • Memilih sistem operasi (operating system) antar lain: Centos, CloudLinux, Debian, Ubuntu, Fedora, Gentoo, Red Hat Enterprise Linux, FreeBSD, OpenSUSE
  • Backup VPS sangat penting, Backup tidak hanya terkait keamanan dalam hal memulihkan data kalau terjadi masalah pada hardware server, tetapi juga penting jika data tidak sengaja terhapus.
  • Pemilihan lokasi VPS, baik untuk website utama maupun untuk backup. 

Itu dia beberapa penyedia VPS gratis Indonesia promo terbaru 2020, semoga memberi manfaat buat kalian semua khususnya yang sedang mencari info tersebut.

Baca juga : 7 Aplikasi untuk Membuka Situs yang Diblokir di Android

Suara Kata Hero Alucard di Mobile Legends dan Arti Indonesia

Suara Kata Hero Alucard di Mobile Legends dan Arti Indonesia

Alucard menjadi hero andalan ketika kita bermain di tier Master dan GrandMaster (GM) sering first pick hero tersebut. Memang kalau pada tingkat Ranked di atasnya Alucard bukanlah pilihan yang tepat kecuali pro player yang memainkannya. Tahu sendiri lah sekaran sudah banyak sekali hero pilihan yang jauh lebih bagus ketimbang harus menjadi beban Tim karena menggunakan hero Alucard.

Hero Alucard dalam game Mobile Legends memiliki latar belakang terlahir di ibukota Empire. Orang tuanya pernah menjadi Mentor Order of Knight dari Tigreal. Dalam salah satu misi percobaaan Order of Knight, Tigreal yang terlalu percaya diri menyebabkan orang tua Alucard mengorbankan hidup mereka untuk menyelamatkannya dari iblis. Karena tidak terima akan hal itu, akhirnya Alucard pergi ke wilayah dari para iblis untuk mencari orang tuanya.

Jika sering memakai hero ini tentu saja tak asing dengan suara dan kata-kata yang diucapkannya saat sedang pemilihan Hero, peperangan dalam permainana, hingga ketika mati oleh musuh Alucard juga mengeluarkan kata perpisahan.

Karena penasaran dengan kata-kata yang diucapkan masih menggunakan bahasa Inggris, sebagai penggemar hero Alucard tentu pengen tahu sebenarnya kata yang diucapkan itu maknanya apa kalau ditranslate ke dalam bahasa Indonesia, mari kita simak lebih lanjut.

Sekarang ini juga voice hero Mobile Legends banyak yang suka setting menjadi bahasa Jepang, mau tahu caranya? simak dulu disini : Cara Ubah Voice Hero Mobile Legends jadi Bahasa Jepang

kata kata hero alucard

Kata-kata karakter Hero Alucard


Saat Pemilihan Hero

"Nothing lasts forever, we can change the future."
Tak ada yang abadi, kita bisa mengubah masa depan 

Ketika Alucard Bergerak  atau mengeluarkan skill

"Hey, not bad!"
Hey, tidak buruk!

"Everything will come to an end."
Segalanya akan berakhir

"Killing is always better than giving mercy."
Membunuh selalu lebih baik daripada sok ngasih hati

"Let me show you the art of killing!"
Biar ku tunjukkan padamu seni membunuh

"I'll never be your friend!"
Aku tak akan pernah menjadi temanmu

"I smelled the stink of monster!"
Aku mencium bau monster

"Enjoy your last meal."
Nikmati makanan terakhirmu

Saat Mati

"I don't want to die..."
Aku tak ingin mati...  

Itulah kata-kata hero Alucard dalam game Mobile Legends yang sering anda mainkan bareng teman, semoba bisa memberi wawasan buat kalian yang ingin mengetahui makna setiap kata yang diucapkan oleh Alucard.

Kata-kata tersebut bisa saja berubah, bertambah atau malah berkrang, tergantung dari update oleh Montoon sebagai developer. Jika ada yang kurang benar mohon bantu koreksi, tapi jangan dibully :)
Dyrroth, Hero Fighter Baru di Mobile Legends dg Skill Ultimate yg Mematikan

Dyrroth, Hero Fighter Baru di Mobile Legends dg Skill Ultimate yg Mematikan

hero dyrroth
Bagi penggemar game Mobile Legends mungkin sudah tidak asing lagi dengan hero baru yang belum lama rilis kali ini. Hero baru Mobile Legends di seoson 12 kali ini bernama Dyrroth, menurut sumber awalnya hero ini akan diberi nama Dyrus akan tetapi berubah menjelang perilisan.

Dyrroth merupakan hero role Fighter ini menandakan bahwa meta season kali ini bagus untuk Hero Fighter yang sebelumnya juga sempat muncul sosok Hero Terizla dengan skill Ultimate yang mematikan.

Sebagai hero yang baru muncul sekitar 25 Juni 2019, tentu kita akan penasaran mencobanya dengan skill yang baru. Terlebih biasanya hero baru akan sakit melawan setiap musuh jadi bisa jadi pilihan untuk push Rank supaya cepat mencapai Mythic. Juga menjadi sarana belajar menggunakan hero baru Mobile Legends khususnya para player Fighter.

Kembali lagi kita membahas Dyrroth, dalam kisah atau sejarahnya pangeran kegelapan yang lahir bersamaan dengan waktu kematian pangeran Moniyan Empire ini memiliki kemampuan yang sangat lengkap, karena telah dilatih oleh Alice dan telah mempelajari kemampuan bertempur dari Thamuz.

Hero Dyrroth ini memiliki statistik yang cukup menarik perhatian. Jadi, meski memiliki tingkat kesulitan yang tinggi, akan tetapi Dyrroth memiliki daya serang yang besar dan ability effect yang bagus. Memiliki set skill yang mematikan sehingga hero lawan sekelas marksman bisa mati seketika ditangan Dyrroth.

Sebagai pengguna baru tentu saja wajib mengetahui lebih rinci, hero ini memiliki satu skill pasif dan tiga skill aktif, termasuk di antaranya adalah Wrath of the Abyss, Burst Strike, Spectre Step, dan The Destruction.

skil hero dyrroth

Burst Strike (Skill 1)


Dyrroth mengeluarkan Burst Strike ke arah yang ditentukan dan setiap Strike akan memberikan Physical Damage ke lawan dan menyebabkan efek slow.

Abyss Enhanced : Burst Strike memiliki jangkauan yang lebih jauh, memberikan 1,4 kali dari Damage yang asli dan menyebabkan efek slow dua kali lebih besar.

Spectre Step (Skill 2)


Dyrroth melakukan Dash ke arah yang ditentukan dan berhenti ketika mengenai satu target lalu memberikan Physical Damage.

Ketika ia menggunakan skill ini kembali, ia akan mengunci target dan mengeluarkan satu Fatal Strike, memberikan Physical Damage dan mengurangi Physical Defense target.

Abyss Enhanced : Fatal Strike akan memberikan 1,5 kali dari Damage yang asli, menyebabkan efek slow dan stun ke target.

The Destruction (Skill Ultimate)


Dyrroth melakukan charge dengan cepat dan mengeluarkan Fatal Strike, memberikan Physical Damage ditambah dengan Physical Damage yang setara dengan HP lawan yang hilang ke lawan di sepanjang jalan dan menyebabkan efek slow ke mereka.

Wrath of the Abyss (Skill Pasif)


Kemampuan utama dari skill pasif Dyrroth Mobile Legends ini adalah dapat meningkatkan kemampuan skill 1 dan skill 2, ketika Rage-nya telah melebihi 50 persen.

Selain itu, skill ini akan memberikan damage fisik tambahan sebesar 140 persen dari total Physical ATK saat berhasil meluncurkan dua Basic Attack. Skill ini juga akan meregenerasi HP sebesar damage yang diberikan.

Sayangnya, meskipun bisa menambah kemampuan skill 1 dan skill 2, Wrath of the Abyss akan mengurangi Cooldown (CD) selama satu detik pada kedua skill tersebut ketika efeknya mengenai setiap hero lawan.

Itulah kemampuan hero Dyrroth yang spesial dan mematikan setiap lawan. Untuk dapat menggunakan heru tersebut kita membutuhkan setidaknya perlu menyediakan 32.000 BP atau pembelian dengan 599 diamond.

Baca juga : Cara Ubah Voice Hero Mobile Legends jadi Bahasa Jepang
Cara Blokir Pengguna WiFi Tp-Link TL-MR3220

Cara Blokir Pengguna WiFi Tp-Link TL-MR3220

Seperti yang telah kami bahas sebelumnya bahawa Tp-Link TL-MR3220 dapat kita manfaatkan sebagai Access Point (AP) baik untuk modem atau disambungkan dengan jaringan internet Indihome. Nah kali ini kita akan melakukan blokir pengguna yang sering membobol wifi kita, kan rugi kalau kita yang bayar mereka yang memakai tiap hari :)

Cara ini juga bisa kita manfaatkan buat mengontrol anak-anak yang terlalu sering menggunakan WiFi hingga lupa belajar, lupa beribadah dan lain sebagainya. Untuk itu dapat kita akali dengan memblokir jaringan internet Tp-Link TL-MR3220.

Setidaknya ada dua cara yang bisa kita lakukan, pertama hanya memutuskan jaringan WiFi dan yang berikutnya blokir pengguna supaya tidak bisa mengaksesnya sekalipun WiFi kita gak diberi password hanya pengguna terdaftar saja yang bisa menggunakan.

Cara Blokir Pengguna WiFi Tp-Link TL-MR3220


Pertama
Cara pertama ini kami sarankan buat para orang tua yang sepenuhnya diharapkan mampu mengontrol penggunaan WiFi anaknya dirumah.

Perangkat, menyediakan fungsi Kontrol Orang Tua yang nyaman untuk mengontrol aktivitas internet anak, dapat membatasi anak untuk mengakses situs web tertentu dan membatasi waktu berselancar. Di halaman ini, Anda bisa membuat aturan.

1. Login ke Tp-Link TL-MR3220 dengan alamat web http://192.168.0.1/

2. Setelah halaman web terbuka, pilih menu Parental Control


3. Klik Enable pada Parental Control lalu Save, settingan ini akan berdampak menyeluruh semua pengguna tak terkecuali admin. Namun kita bisa memilih hanya pengguna tertentu saja dengan menggunakan Mac Address ponsel yang sering mengakses WiFi kita.

Kedua
Cara kedua bisa dibilang lebih kejam dari cara pertama dimana kit akan blokir pengguna secara permanen. Jangankan terhubung walau wifi tidak di password pun pengguna yang sudah masuk daftar blokir tidak bisa menyuntuk jaringan WiFi kita.

1. Login ke Tp-Link TL-MR3220 dengan alamat web http://192.168.0.1/

2. Buka menu Wireless > kemudian pilih Wireless Mac Filtering

3. Kita bisa melihat alamat Mac Address pengguna yang sedang mengakses wifi kita melalui Wireless Statistic, kamu kopi alamat Addressnya tapi jangan milik kami yang di ambil nanti malah ikutan blokir sendiri.

blokir pengguna wifi

4. Setelah itu pada menu Wireless Mac Filtering klik Enable dulu dan tambahkan daftar Mac Address yang hendak kamu blokir pada menu Add New

5. Setelah selesai jangan lupa klik Save

Begitulah caranya blokir pengguna WiFi Tp-Link TL-MR3220, semoga bermanfaat.

Pengen Liburan ke Singapura? 5 Hal Gratis Ini Mungkin Bisa Kamu Lakukan Saat Traveling Disana

Pengen Liburan ke Singapura? 5 Hal Gratis Ini Mungkin Bisa Kamu Lakukan Saat Traveling Disana

tips liburan singapura
Jalan-jalan ke negara tetangga yuk, mumpung tiket pesawat masih terjangkau. Singapura merupakan negara favorit yang sering dijajal oleh teman-teman yang mau pergi pertama kali ke luar negeri. Jarak tempuh yang dekat serta perbedaan budaya yang tidak begitu mencolok membuatnya menjadi sasaran weekend getaway teman teman millennial masa kini.

Meskipun harga barang barang serta makanan di Singapura lebih mahal dari pada di Indonesia, bukan berarti kamu gak berani coba ke sana. Kamu masih bisa menikmati jalan-jalan gratis lho selama di sana. Berikut 5 Hal Gratis yang Bisa Kamu Lakukan Saat Traveling ke Singapura. 

1. Piknik di Fort Canning Park, Taman Historis Peninggalan Kolonial Inggris

Fort canning park merupakan taman yang terletak di atas bukit setinggi 48 meter. Dulunya, bukit ini merupakan tempat tinggal Sir Stamford Raffles. Dibuka untuk umum, taman ini memiliki banyak peninggalan sejarah seperti meriam 9 pounds, benteng, bunker, Raffles House, serta Spice Garden, replika taman yang dulunya dibuat oleh Sir Raffles untuk menanam tanaman yang dibawa dari Bengkulu seperti cengkeh dan pala.

Berjalan di taman ini seperti berjalan di museum terbuka. Tapi sayangnya, beberapa bagian taman ini tidak bisa diakses oleh stroller dan kursi roda. Saat ini Fort Canning Park sering digunakan untuk menggelar acara musik dan piknik.

2. Jalan-jalan ke Merlion Park, Taman dengan Ikon Nasional Singapura

Merlion Park merupakan taman yang terdapat patung Merlion, makhluk mistis berbadan ikan dan berkepala singa yang menjadi ikon nasional Singapura. Selain dapat melihat patung setinggi 8,6 meter tersebut, kamu juga bisa menikmati pemandangan dari Esplanade Bridge dan bersantai di pinggir sungai Singapura sembari menikmati es krim. Eits, tapi es krimnya gak gratis, ya!

3. Bersantai di Garden By The Bay dari Sore Hingga Malam

Sejak dibuka tahun 2012, garden by the bay langsung menarik perhatian para wisatawan mancanegara dan menjadi ikon terbaru negara Singapura. Meskipun di beberapa lokasi kamu harus membayar, seperti di flower dome dan OCBC skyway, kamu tetap bisa melihat supertree dan menjelajah di berbagai taman seluas 50an hektar tanpa biaya apa pun. Jangan lupa, kamu juga bisa menikmati Supertree Groove yang penuh dengan perpaduan musik dan cahaya setiap hari mulai jam 19.45 hingga 20.45.

4. Berkunjung ke Sultan Mosque dan Kampong Glam. Wisata Religi Bersejarah dengan Area Sekitar yang Memanjakan Mata

Masjid Sultan, atau Sultan Mosque, adalah masjid yang terletak di distrik Kampong Glam, atau yang dikenal dengan sebutan Kampong Arab. Masjid ini, selain berfungsi sebagai tempat ibadah, juga berfungsi sebagai museum nasional Singapura.

Di sana kamu bisa melihat bagaimana sih keadaan Singapura dahulu ketika Inggris datang, dan kenapa bisa ada Kampong Arab di tengah tengah kota. Setelah puas menjelajah masjid, jangan lupa ya untuk jalan jalan di sepanjang area Kampong Glam. Jalan Haji Lane yang terkenal itu juga terletak di sini lho. Area ini sangat hidup, baik pagi maupun malam.

5. Jalan-Jalan di Little India. Area Singapura yang Paling Berwarna

Kalau tadi Kampong Arab, kali ini kamu bisa berjalan jalan di Little India. Berbagai mural yang instagram-able wajib kamu foto disini. Selain itu kamu bisa menemukan banyak pedagang yang menjual berbagai barang dengan harga lebih murah dari daerah lain. Semua indera sangat dimanjakan di sini, mulai dari melihat cerahnya warna warna mural, lembutnya kain sari yang dijajakan, hingga bau kari yang pasti bikin perut lapar! Jangan lupa berkunjung ke pusat perbelanjaannya yang buka 24 jam, Tekka Center dan Mustafa Center.

Baca juga : 6 Destinasi Wisata di Kuningan yang Sangat Menarik
Itulah tadi 5 hal yang bisa kamu lakukan secara gratis saat traveling ke Singapura tanpa mengeluarkan biaya. Semoga Bermanfaat!
7 Tips Traveling Tapi Budget Pas-Pasan?  Ini Mungkin Bisa Membantumu

7 Tips Traveling Tapi Budget Pas-Pasan? Ini Mungkin Bisa Membantumu

tips traveling budget pas pasan
Liburan ke luar kota atau luar negeri menjadi salah satu impian hampir semua orang. Jadi, siapa sih yang enggak suka diajak jalan-jalan ke tempat baru? Semua orang pasti mau. Sayangnya meski semua orang suka liburan tapi enggak semuanya bisa pergi.

Beda dengan liburan di dalam kota, liburan ke luar kota membutuhkan banyak persiapan termasuk untuk urusan budget. Nah untuk kamu yang mau pergi liburan tapi punya budget pas-pasan, 7 tips ini mungkin bisa membantumu!

1. Pilih Tujuan yang Sesuai dengan Budget


Pergi berlibur menjadi keinginan banyak orang. Ada orang yang ingin liburan di dalam kota, mengunjungi kota lain, atau bahkan pergi ke luar negeri sekalian. Well, kemana pun tujuanmu, pastikan kamu memilih tempat tujuan yang sesuai dengan budget yang kamu miliki. Tidak peduli seberapa menyenangkan tempat tujuanmu, kamu akan terus-terusan gelisah memikirkan budget yang semakin hari semakin menipis. Tidak ingin itu terjadi kan?

2. Rencanakan dari Jauh-Jauh Hari


Pergi berlibur ke luar kota atau luar negeri tidak sama seperti saat kamu pergi jalan-jalan ke kebun binatang atau pasar malam. Ada banyak hal yang harus kamu persiapkan dan untuk itu kamu butuh rencana. Bukan hanya soal budget, tapi kamu juga harus memutuskan di mana kamu tinggal, berapa lama kamu pergi, tempat apa yang akan dikunjungi, sampai hal-hal kecil seperti makanan.

Dengan merencanakan semuanya dari jauh-jauh hari, kamu juga memiliki lebih banyak waktu untuk mempersiapkan semuanya. Keuntungan lain adalah, kamu bisa dengan mudah mendapatkan banyak penawaran seperti tiket kereta atau pesawat dengan harga yang lebih murah.

3. Jangan Pergi Sendiri, Ajaklah Temanmu untuk Pergi Bersama


Pergi berlibur bersama teman bukan hanya membuat kamu terbebas dari rasa bosan sepanjang perjalanan tapi juga membuat biaya yang kamu keluarkan jadi lebih ringan. Untuk penginapan misalnya, pergi bersama-sama kamu enggak perlu lagi memesan kamar untuk satu orang di hotel. Sebagai gantinya kalian bisa menyewa homestay dan menempatinya bersama. Nah karena kalian tinggal bersama, otomatis biayanya pun ditanggung bersama-sama.

4. Pilih Tempat Wisata yang Murah


Sebelum pergi berlibur, kamu wajib memastikan tempat mana yang akan kamu kunjungi. Nah kamu yang mau liburan hemat, kamu bisa mencari tempat wisata yang harga tiketnya murah atau bahkan gratis. Kedengarannya sih mustahil, tapi percaya deh zaman sekarang masih banyak kok tempat wisata keren yang murah meriah asal kamu enggak males buat cari infonya.

5. Cari Penginapan yang Low Budget


Mengingat penginapan adalah salah satu hal yang membutuhkan budget paling besar, kamu harus ekstra cermat dalam memilih tempat tinggal selama liburan. Jika kamu pergi bersama teman-teman, kamu bisa memilih tinggal di homestay, tapi kalau kamu pergi sendiri lebih baik menyewa guest house. Meski kamar guest house tidak sebagus hotel tapi paling tidak biaya menginapnya akan jauh lebih ramah dibandingkan menginap di kamar hotel.

6. Belanja dengan Cermat


Salah satu kesalahan besar para pelancong adalah membeli terlalu banyak barang saat belanja untuk oleh-oleh. Daripada nantinya menyesal akan lebih baik jika kamu membeli oleh-oleh dalam jumlah secukupnya terutama jika oleh-oleh yang kamu beli tidak memiliki banyak manfaat.

7. Siapkan Dana Darurat


Terlepas dari budget yang terbatas, kamu tetap harus menyiapkan dana darurat untuk mengahadapi keadaan tertentu. Toh kamu juga enggak tahu apa yang akan terjadi besok kan? Seandainya besok kamu mengalami musibah, dana darurat ini akan jadi penyelamatmu dikala susah.

Baca juga : 4 Tips Berlibur dengan Buah Hati